Sabtu, 17 September 2011

Mesut Ozil


Profil Mesut Ozil - Foto Ozil dan Video Ozil - Kembali lagi berjumpa bersama situs blog kami yang akan memberikan berita terbaru seputar sepak bola Dunia dan Indonesia. Kami juga akan memberikan profil bintang, jadwal pertandingan, prediksi skor dan hasil pertandingan. Kali ini saya akan memberikan profil dari Mesut Ozil.

Mesut Ozil pemain yang muncul tiba - tiba setelah permainan apiknya di Piala Dunia 2010. Dia bermain sangat bagus di Piala Dunia 2010 lalu bersama tim Panser Jerman. Berkat permainan apik di Piala dunia lalu tak ayal dia langsung menjadi incaran klub Eropa. Pemain yang sudah bermain bersama Schalke dan Weder Bremen ini, dia sekarang sudah menjadi pemain Real Madrid.

Ozil lahir di Gelsenkircher Jerman tanggal 15 Oktober 1988. Kira kira sekarang dia berumur 22 tahun. Pada Piala Dunia 2010, ketika usai pertandingan antara Jerman dan Australia, Mesut Özil pria berambut jabrik menarik perhatian dan menjadi sensasi media masa di Eropa. Bahkan ada yang menganggapnya memiliki ketrampilan yang setara dengan Lionel Messi, pemain asal Argentina.

Özil memiliki pribadi yang sederhana. Ia suka mendengarkan musik rap Jerman lantunan penyanyi Bushido. Dibidang cinema ia menggemari film Will Smith, dan tidak menyukai mata pelajaran seni di sekolah. Namun terpenting Ozil hanya ingin hidup untuk sepakbola.
Mesut Özil adalah seorang pemain sepakbola tim nasional sepak bola Jerman. Dibawah asuhan Joachim Low, Mesut Ozil dipersiapkan sebagai anggota tim skuad Jerman dalam Piala Dunia 2010, FIFA World Cup di Afrika Selatan.

* Squad No: 11
* Posisi: Gelandang
* Umur: 21
* Tanggal Lahir: 15 Oktober 1988
* Tempat Lahir: Gelsenkirchen, Jerman Barat
* Tinggi: 1.82m
* Berat: 70 kg
* Tim Jerman
* Klub bernaung: Werder Bremen

Klub junior

* 1995–1998 DJK Westfalia 04 Gelsenkirchen
* 1998–1999 DJK Teutonia Schalke-Nord
* 1999–2000 DJK Falke Gelsenkirchen
* 2000–2005 Rot-Weiss Essen
* 2005–2006 Schalke

Klub senior

* 2006–2007 – di klub Schalke mengoleksi 30 gol
* 2008– sekarang – Werder Bremen – sukses menghasilkan 38 gol.

Tim nasional

* 2006–2007Jerman U-19
* 2007–Jerman U-21
* 2009–Jerman 11

Profil Angel Di Maria



Profil Angel Di Maria - Foto Di Maria dan Video Di Maria - Kembali lagi berjumpa bersama situs blog kami yang akan memberikan berita terbaru seputar sepak bola Dunia dan Indonesia. Kami juga akan memberikan profil bintang, jadwal pertandingan, prediksi skor dan hasil pertandingan. Kali ini saya akan memberikan profil Angel Di Maria.

Angel Di Maria, mungkin nama itu tidak asing lagi bagi para pecinta sepak bola di seluruh Dunia, Apalagi fans Real Madrid. Angel Di Maria sekarang bermain di Real Madrid sejak setelah dia membela Argentina di Piala Dunia lalu.

Pemain yang memiliki dribling dan kecepatan yang luar biasa ini membuat barisan pertahanan lawan bisa kocar kacir untuk menjaganya. Selain itu dia juga mempunyai skill di atas rata - rata. Di musim pertamanya bersama EL Real, Di Maria menunjukan permainan yang konsisten disetiap pertandingan, dan menjadi bagian penting dari Klub yang berjuluk Los Galacticos tersebut.

Winger yang memiliki nama lengkap Angel Fabian di Maria, lahir di Rosario, Argentina, 14 Februari 1988.



Profil Dan Biodata Lengkap Angel Di Maria
Nama Lengkap : Angel Fabian di Maria
Tempat Lahir : Rosario, Argentina
Tanggal Lahir : 14 Februari 1988
Kebangsaan : Argentina
Posisi : Gelandang
Bermain di Klub : Real Madrid

Profil Pemain

Angel Fabian di Maraa lahir pada 14 Februari 1988 di Rosario, Argentina , dia adalah pesepakbola Argentina yang bermain di Liga Spanyol La Liga bersama Real Madrid, sekaligus menjadi salah satu pemain timnas Argentina. Nama kecilnya El Angelito, Di Magia, El Flaco, El Pibito dan Fideo.

Karir

Karir Senior

2005–2007 Rosario Central | tampil (35) | gol (6)
2007–2010 Benfica | tampil (76) | gol (7)
2010– Real Madrid | tampil (33) | gol (6)

Timnas

2005 Argentina U20 | tampil (13) | gol (3)
2008 Argentina Olympic | tampil (6) | gol (2)
2008– Argentina | tampil (18) | gol (3)



Diposkan oleh berita kita di 04:51

Minggu, 07 Agustus 2011

Melawan Arus..



29
062010

Hiduplah dengan melawan arus….!!!“, itulah sepenggal kalimat yang saya dapatkan dari seorang narasumber pagi ini lewat percakapan disebuah radio swasta di Jakarta. Ternyata hidup melawan arus itu lebih enjoy, dalam artian setidaknya kita tidak akan terbebankan oleh beban hidup dan segala permasalahan yang ada didalamnya. Hidup kita dapat menjadi maksimal dan berkualitas, dan tidak mudah stress.
Misalnya kita ambil contoh simpel saja dalam keseharian hidup kita yang sering kita jumpai yakni masalah kemacetan dijalan raya. Pernahkah kita terlintas dalam alam pikiran kita untuk sesekali mencari jalan alternatif untuk menghindarinya???..atau malah kita termasuk orang yang selalu “konsisten” terhadap jalan yang kita lalui dengan resiko ya itu tadi  terkena dampak kemacetan :) . Jikalau kita termasuk orang yang terakhir disebutkan, maka bersiaplah tidak menikmati hidup. Dan sebaliknya apabila kita tergolong seseorang yang suka bereksperimen dengan melawan arus tentunya kita akan banyak mendapatkan warna hidup yang terasa lebih indah, mudah, dan menyenangkan…Setelah saya simak dan coba renungkan sejenak ternyata ada benarnya juga.
Sudah banyak penemuan-penemuan fantasis hasil dari melawan arus.
Penemuan pesawat terbang adalah salah satu diantaranya. Burung besi bernama pesawat terbang memang bukan barang aneh lagi di zaman modern ini. Ternyata, perjalanan sejarah pesawat terbang dari pertaman kali dibuat hingga tercipta pesawat terbang masa kini dengan segala kecanggihannya telah cukup panjnag yaitu 100 tahun. Sejarah itu dimulai ketika seabad silam Orville Wright berhasil menerbangkan sebuah pesawat kecil di North Carolina, Amerika Serikat. Namun, penerbangan itu Cuma berlangsung selama 12 menit. Walau hanya sebentar ini merupakan penerbangan pertama dengan pesawat terbang bermotor. Selain itu, penerbangan perdana ini juga merupakan moment penting yang membuka jalan menuju era penerbangan modern. Walau bentuknya masih sangat sederhana, pesawat ini merupakan buah pemikiran mendalam dengan serangkaian uji coba yang dilakukan selama tiga tahun. Pesawat dengan empat sayap ini juga merupakan buah dari kecintaan Orville dan saudaranya Wilbur Wright pada segala hal yang terbang di udara.
Yap, melawan arus…bagaimana sebuah benda dapat terbang tinggi ke angkasa melawan gaya gravitasi bumi.  Bagaimana alam mengajarkan kita hidup yang tidak monoton, melihat dunia dari angkasa akan lebih membuat kita merasa yakin betapa indahnya mahakarya sang pencipta Allah SWT.
Bahkan sejak zaman para nabi dan rasul Allah tlah mengajarkan bagaimana cara hidup dengan melawan arus. Dengan bangun ditengah malam dan melaksanakan salat tahajud disaat orang lain tertidur pulas. Salat malam pun diyakini mendatangkan banyak manfaat selain doa yang kita panjatkan langsung didengar oleh Allah SWT, ternyata gerakan salat malam pun dapat menyehatkan badan kita.
Dr. Bahar Azwar, SpB-Onk, seorang dokter spesialis bedah-onkologi ( bedah tumor ) lulusan FK UI dalam bukunya “ Ketika Dokter Memaknai Sholat “ mampu menjabarkan makna gerakan sholat.  Sholat Malam Malam hari biasanya dingin dan lembab. Kalau ditanya, paling enak tidur di waktu tersebut. Banyak lemak jenuh yang melapisi saraf kita hingga menjadi beku. Kalau tidak segera digerakkan, sistem pemanas tubuh tidak aktif, saraf menjadi kaku, bahkan kolesterol dan asam urat merubah menjadi pengapuran. Tidur di kasur yang empuk akan menyebabkan urat syaraf yang mengatur tekanan ke bola mata tidak mendapat tekanan yang cukup untuk memulihkan posisi saraf mata kita. Jadi sholat malam itu lebih baik daripada tidur. Kebanyakan tidur malah menjadi penyakit. Bukan lamanya masa tidur yang diperlukan oleh tubuh kita melainkan kualitas tidur. Dengan sholat malam, kita akan mampu mengendalikan urat tidur kita.
Selain itu, gerakan salatnya pun memberikan manfaat pula mulai dari  Berdiri lurus adalah pelurusan tulang belakang, dan menjadi awal dari sebuah latihan pernapasan, pencernaan dan tulang.
Takbir merupakan latihan awal pernapasan. Paru-paru adalah alat pernapasan. Paru kita terlindung dalam rongga dada yang tersusun dari tulang iga yang melengkung dan tulang belakang yang mencembung. Susunan ini didukung oleh dua jenis otot yaitu yang menjauhkan lengan dari dada (abductor) dan mendekatkannya (adductor). Takbir berarti kegiatan mengangkat lengan dan merenggangkannya, hingga rongga dada mengembang seperti halnya paru-paru. Dan mengangkat tangan berarti meregangnya otot-otot bahu hingga aliran darah yang membawa oksigen menjadi lancar.
Gerakan ruku’, memperlancar aliran darah dan getah bening ke leher oleh karena sejajarnya letak bahu dengan leher. Aliran akan semakin lancar bila ruku’ dilakukan dengan benar yaitu meletakkan perut dan dada lebih tinggi daripada leher. Ruku’ juga mengempiskan pernapasan. Pelurusan tulang belakang pada saat ruku’ berarti mencegah terjadinya pengapuran. Selain itu, ruku’ adalah latihan kemih (buang air kecil) untuk mencegah keluhan prostat. Pelurusan tulang belakang akan mengempiskan ginjal. Sedangkan penekanan kandung kemih oleh tulang belakang dan tulang kemaluan akan melancarkan kemih. Getah bening (limfe) fungsi utamanya adalah menyaring dan menumpas kuman penyakit yang berkeliaran di dalam darah.
Sujud Mencegah Wasir Sujud mengalirkan getah bening dari tungkai perut dan dada ke leher karena lebih tinggi. Dan meletakkan tangan sejajar dengan bahu ataupun telinga, memompa getah bening ketiak ke leher. Selain itu, sujud melancarkan peredaran darah hingga dapat mencegah wasir. Sujud dengan cepat tidak bermanfaat. Ia tidak mengalirkan getah bening dan tidak melatih tulang belakang dan otot. Tak heran kalau ada di sebagian sahabat Rasul menceritakan bahwa Rasulullah sering lama dalam bersujud.
Duduk di antara dua sujud dapat mengaktifkan kelenjar keringat karena bertemunya lipatan paha dan betis sehingga dapat mencegah terjadinya pengapuran. Pembuluh darah balik di atas pangkal kaki jadi tertekan sehingga darah akan memenuhi seluruh telapak kaki mulai dari mata kaki sehingga pembuluh darah di pangkal kaki mengembang. Gerakan ini menjaga supaya kaki dapat secara optimal menopang tubuh kita.
Dan terakhir gerakan salam yang merupakan penutup sholat, dengan memalingkan wajah ke kanan dan ke kiri bermanfaat untuk menjaga kelenturan urat leher. Gerakan ini juga akan mempercepat aliran getah bening di leher ke jantung….Subhannlh. :)ternyata begitu besar manfaat yang kita dapatkan dari salat malam.
Melawan arus memang terasa berat dilakukan bahkan konsekuensinya kita akan dikatakan “aneh”, “ga tahu malu”,  dan lain sebagainya.  Namun jika dengan melawan arus kita menjadi lebih bermanfaat kenapa tidak???…sedangkan nabi Nuh As. pun pernah dicemooh oleh umatnya ketika membuat sebuah bahtera disaat musim kemarau?? kenapa harus minder dan menjadi tidak percaya diri???.  Berani tampil dalam sebuah persentasi, menjelaskan, dan menjawab sebuah pertanyaan yang dilemparkan merupakan sikap yang tidak semua orang mampu untuk melakukannya. Jika kita mampu melakukan hal tersebut , maka sudah dapat dikatakan bahwa kita sudah melawan arus diri kita sendiri untuk meninggalkan rasa tidak percaya diri, malu, serta minder…
Yuk’s mulai sekarang kita belajar hidup melawan arus agar hidup kita menyenangkan dan jauh lebih baik….. :)

Rabu, 20 Juli 2011

7 Fenomena Alam yang Luar Biasa

Segala sesuatu memang bisa saja terjadi di Dunia, namun bila sebuah kejadian yang jarang terjadi secara merata di berbagai daerah, maka kejadian yang terjadi tersebut dianggap merupakan sebuah fenomena yang luar biasa.

Berikut adalah beberapa fenomena alama yang luar biasa yang terjadi diberbagai daerah dibelahan bumi, dimana fenomena tersebut tidak terjadi merata diberbagai daerah dibelahan Dunia.
1. Petir Abadi di Venezuela
Petir Catatumbo yang misterius adalah sebuah fenomena alam yang unik di dunia. Terletak di muara sungai Catatumbo di Danau Maracaibo. Fenomena ini berupa awan petir yang membentuk sebuah "garis" kilat sepanjang 5 kilometer, setiap 140 - 160 malam dalam setahun, selama 10 jam tiap malam, dan lebih dari 280 kali dalam 1 jam itu. Ini hampir bisa disebut 'badai permanen'. Petir ini mempunyai intensitas 400.000 ampere dan terlihat hingga 400 km jauhnya. Menurut penelitian, petir ini terjadi karena tumbukan angin yang berasal dari Pegunungan Andes. Petir ini juga dijadikan sebagai navigasi oleh para pelaut.

2. Hujan Ikan di Honduras
The Rain of Fishes (Hujan ikan) ada diceritakan dalam Cerita Rakyat Honduras. Namun, juga terjadi secara nyata di Departamento de Yoro, antara bulan Mei dan Juli. Saksi mengatakan bahwa fenomena ini dimulai dengan awan gelap di langit, diikuti dengan kilat, guntur, angin kencang dan hujan lebat selama 2 - 3 jam. Setelah hujan berhenti, ratusan ikan ditemukan hidup di tanah. Orang mengambil ikan - ikan ini dan memasaknya. Sejak 1998, Festival Hujan Ikan dirayakan setiap tahun di kota Yoro.

3. Kambing yang Memanjat di Maroko
Kambing yang memanjat pohon, hanya dapat ditemukan di Maroko. Kambing ini memanjat pohon karena ingin memakan buah dari Pohon Argan, yang mirip dengan Buah Zaitun. (sori ga ada keterangan lebih lanjut)

4. Hujan Merah di Kerala

Dari 25 Juli sampai 23 September 2001, hujan merah turun di selatan India, Propinsi Kerala. Tidak hanya merah, hujan warna kuning, hijau dan hitam juga dilaporkan terjadi. Pemerintah India menemukan bahwa hujan ini telah "diwarnai" oleh spora dari alga, yang tersebar di udara. Kemudian, awal tahun 2006, Kerala pun menjadi perhatian dunia.

5. Ombak Terpanjang di Brazil
Dua kali dalam setahun, antara Februari dan Maret, air Samudera Atlantik bertumpuk di Sungai Amazon, menciptakan gelombang ombak terpanjang di dunia. Fenomena ini disebabkan oleh arus Samudera Atantik yang memenuhi muara sungai, sehingga menghasilkan ombak setinggi 12 kaki yang dapat berlangsung hingga lebih dari setengah jam.

6. Matahari Hitam di Denmark
Selama musim semi di Denmark, sekitar satu setengah jam sebelum senja, lebih dari 1 juta Sturnus Vulgaris (sejenis burung) berkumpul dari seluruh pelosok untuk bergabung dan membentuk suatu kumpulan yang luar biasa besar di udara. Hinnga membuat langit menjadi terasa gelap. Fenomena ini disebut Black Sun, dan dapat disaksikan di awal musim semi di barat Denmark.

7. Pelangi Api di Idaho
Femonena atmosfer yang dikenal dengan circumhorizon arc atau Fire Rainbow (pelangi api), akan muncul ketika matahari berada tinggi (lebih dari 58 derajat diatas horizon). Cahaya matahari menembus lurus dan menyinari awan cirrus, sehingga menghasilkan semacam lempengan kristal segi enam dan membentuk efek prisma. Sehingga terlihat pelangi yang berbentuk seperti api.

9 Tempat Terangker di Indonesia

1. RUMAH PONDOK INDAH
Lokasi: Jln. Metro Pondok Indah, Jak-Sel
Fenomena: Penampakan hantu bapak-bapak dan perempuan.
Sejarah: Masih ingat ramainya pembicaraan di akhir September 2002 tentang hilangnya seorang tukang nasi goreng di depan rumah kosong ini? Kejadian ini jadi menghebohkan karena di depan rumah tersebut hanya tertinggal gerobak nasi gorengnya. Konon katanya, malam sebelum hilang tukang nasi goreng tersebut hendak mengantar nasi goreng yang dipesan oleh seorang perempuan ke dalam rumah. Namun, ia tak pernah keluar lagi. Mengenai sejarah rumah itu, konon seisi keluarga pemilik rumah ini tewas dalam peristiwa perampokan bermotif persaingan bisnis. Sejak itu, banyak orang yang lewat kerap melihat jelmaan hantu seperti hantu bapak-bapak dan hantu perempuan. Namun, akhir-akhir ini sudah tidak banyak kejadian horor yang dilaporkan terjadi di rumah ini. Bahkan beberapa waktu lalu, rumah ini sempat dijadikan tempat bermalam para tunawisma.
Testimonial: Sekitar tahun 2002, Nurdin (32), penjual gulai dan soto di sekitar Pondok Indah, mengaku pernah melihat hantu yang menyerupai bapak-bapak hilir-mudik di halaman depan rumah ini.
2. TAMAN KOTA LANGSAT, MAYESTIK
Lokasi: Di belakang pasar burung Barito Jak-Sel.
Fenomena: Kuntilanak dan genderuwo
Sejarah: Taman Langsat ini sebenarnya merupakan fasilitas olah raga dan bersantai yang cukup lengkap. Di dalamnya tumbuh pepohonan yang asri. Hanya saja, tidak banyak orang yang memanfaatkan fasilitas ini. Karena sepi, taman kota ini pun menjadi angker, terutama pada malam hari. Konon pada malam hari, warga kerap melihat kuntilanak di pohon-pohon di taman Langsat.
Testimonial: Kisah hantu dan orang-orang yang kesurupan bukan lagi barang baru bagi Ibu Rahmat (34), penjual rokok di tepi taman Langsat, yang sudah 25 tahun membuka kios rokok tersebut. Suatu ketika, tamu yang sedang kongkow di warungnya pernah pamit pada jam 1 pagi karena mengaku melihat genderuwo. Setiap kali berjaga malam, Syamsuri (21), Satpam yang telah bertugas selama 3 tahun di Taman Langsat, sering mencium bau-bau aneh dan mendengar suara-suara tertawa yang tak jelas sumbernya.
3. RUMAH KENTANG PRAPANCA
Lokasi: Jln. Dharmawangsa 9, Jak-Sel, persis di sebelah salah satu club terkemuka di daerah ini.
Fenomena: Hantu anak kecil
Sejarah: Konon, di rumah ini ada seorang anak kecil yang terjatuh ke dalam kuali yang sedang digunakan untuk merebus kentang. Apabila Anda sedang ‘mujur’ dan lewat di depan rumahnya, Anda dapat mencium aroma kentang rebus dan mendengar suara anak kecil menangis.
Testimonial: Agip (24) sudah menjaga kios rokok di depan rumah ini sejak tahun 1997. Agip mengaku sering mencium aroma kentang rebus, terutama menjelang malam, meskipun rumah kosong ini sempat ramai karena disewa oleh ekspatriat.
4. LINTASAN KERETA BINTARO
Lokasi: Bintaro, Jakarta Selatan
Fenomena: Makhluk menyeramkan korban tabrakan kereta
Sejarah: Pada 19 Oktober 1987, terjadi kecelakaan kereta yang menewaskan ratusan orang di dekat Stasiun Sudimara, Bintaro. Di lintasannya sendiri juga sudah berulang kali terjadi kecelakaan yang memakan korban nyawa. Konon, lintasan ini dianggap angker karena sering terdengar suara orang menangis dan menjerit.
Testimonial: Imam (31), teknisi rel yang bekerja sejak tahun 1996. Ia pernah melihat makhluk yang wujudnya seperti orang berbalut sarung hitam. Meski kereta sudah bolak-balik lewat melindasnya, makhluk ini tak mau pergi seperti sengaja meledek. Akhirnya di rel tersebut diadakan pemotongan kerbau. Ia juga pernah bertemu makhluk serupa perempuan Belanda di zaman kolonial, dan kuntilanak melintas di rel.
5. JEMBATAN ANCOL
Lokasi: Jembatan Ancol (eks jembatan goyang), Pantai Ancol, dan daerah lain sekitar Ancol, Jak-Ut
Fenomena: Siti Ariah Si Manis Jembatan Ancol (populer dengan sebutan Maryam setelah kisahnya diangkat ke layar kaca)
Sejarah: Pada 1995, seorang pelukis di Ancol didatangi seorang perempuan yang meminta dilukis. Ketika pelukis baru menggambar setengah bagian tubuhnya, perempuan itu menghilang. Warga percaya bahwa perempuan itu adalah Si Manis Jembatan Ancol. Mitos ini sudah dimulai puluhan tahun sebelumnya. Di tahun 60-an ketika daerah Ancol masih berupa empang-empang, seorang pendayung perahu pernah bertemu dengan Si Manis. Perempuan itu naik perahu malam-malam ddan membayar pendayung tersebut dengan daun. Keterangan ini didapat dari Kostan Simatupang (65), seorang fotografer keliling di Ancol, teman dari pendayung perahu tadi.
Testimonial: Anshori (38), penjual rokok di dekat pintu keluar Ancol, mengaku pernah melihat Siti Ariah dari dekat. Ia membuka pertama kali kios rokoknya di sini pada 1990, tepatnya di samping jembatan goyang. Saat itu malam Jumat,
Anshori sedang menunggui kiosnya, agak gerimis. Sekitar pukul 1 pagi, lewat seorang perempuan. Ketika sudah agak jauh, perempuan itu berbalik arah menghampiri kios Anshori sembari tersenyum. Anshori menyapa perempuan yang dikiranya calon pembeli dagangannya itu. Jarak Anshori dengan perempuan itu kira-kira 50 cm. Menurut Anshori, perempuan itu berwajah manis, serta memakai kemeja kuning dan rok abu-abu. Setelah ditanya hendak belanja apa, perempuan itu menghilang. Meski tidak memakai pakaian serba putih, Anshori yakin perempuan itu adalah Si Manis Jembatan Ancol. Semenjak kejadian itu, Anshori merasa dagangannya kian laku dan rejekinya semakin lancar.
6. KLENDER
Lokasi: Klender, Jak-Tim
Fenomena: Makhluk korban kebakaran kerusuhan Mei 1998.
Sejarah: Saat kerusuhan Mei tahun 1998, ada salah satu pertokoan di daerah Klender yang dijarah dan dibakar massa . Kebakaran ini menyebabkan ratusan korban jiwa, di antaranya pegawai pertokoan, pengunjung, dan para penjarah.
Usai kerusuhan tersebut, dilaporkan banyak kejadian aneh, misalnya, segerombolan orang menyetop angkot di depan pertokoan, ketika sudah jalan sekitar 100 meter, semua penumpang angkot tersebut wajahnya berubah menjadi hangus. Semenjak pertokoan ini dibangun dan ramai kembali di tahun 2000, sudah tidak banyak lagi kejadian mistis di sekitarnya. Ini mungkin juga karena warga masih menghormati dan memperingati hari berkabung setiap tanggal 14 Mei. Namun demikian, menurut penuturan warga, jika Anda duduk sendiri di sebelah booth telepon koin di halaman pertokoan pada malam Jumat pukul 1 pagi, Anda akan ditemani oleh sosok lain di dekat Anda. Dahulu, sekitar 15 jenazah korban kerusuhan sempat ditampung sebelum dievakuasi di sekitar telepon umum tersebut.
Testimonial: Ali (21) warga asli Klender, pada 2002, bersama dua orang sepupunya melakukan ghost-hunting di basement salah satu pertokoan di daerah Klender. Saat itu hari Rabu malam, ia membakar kemenyan dan madat, serta membawa sesajen berupa kopi hitam. Sekitar jam 2 pagi tercium bau daging terbakar yang sangat menyengat. Tak berapa lama kemudian, muncullah dua sosok makhluk yang satu penuh darah di sekujur tubuhnya, yang satu lagi hangus terbakar dengan tubuh yang tak lengkap.
7. TEROWONGAN CASABLANCA
Lokasi: Jln. Basuki Rachmat, Jak-Tim
Fenomena: Sosok menyeberang jalan, di antaranya nenek-nenek bersama cucunya dan perempuan cantik.
Sejarah: Dibangun di atas tanah pekuburan, terowongan Casablanca terbilang angker. Menurut beberapa warga Casablanca , ketika pembongkaran kuburan tersebut, bahkan ada 1 jenazah yang masih utuh. Dari terowongan Casablanca sampai kira-kira radius 40 meter sesudahnya, banyak terjadi kecelakaan yang penyebabnya tidak masuk akal. Biasanya karena pengendara motor atau mobil melihat sesosok perempuan tiba-tiba menyeberang di hadapan kendaraannya, sehingga pengemudi kendaraan tiba-tiba banting setir dan menabrak pembatas jalan.
Menurut warga, ada baiknya ketika melewati terowongan ini, pengemudi kendaraan membunyikan klakson untuk “menyapa” penghuni terowongan. Akhir tahun 90-an, seorang laki-laki separuh baya ada yang menggantung diri dengan spanduk di sini. Jadilah tempat ini semakin angker.
Testimonial: Menurut Ibu Yati Mustofa (43), warga yang tinggal di dekat terowongan Casablanca, warga kerap mendengar suara tangisan, ketika sumber bunyi dihampiri, suara itu berpindah-pindah.
8. LUBANG BUAYA
Lokasi: Pondok Gede, Jak-Tim
Fenomena: Arwah korban G.30S dan aura penyiksaan yang masih terasa.
Sejarah: Pada 30 September 1965 , ditemukan jenazah 6 brang jenderal dan seorang letnan TNI dikubur di dalam sumur ini. Di sebelah sumur tersebut, terdapat ruang yang 7 di dalamnya terisi patung patung patung replika dan terdengar suara yang menceritakan penyiksaan terhadap ketujuh pahlawan tadi. Di sebelah ruangan tadi terdapat dua rumah lengkap dengan perabot asli. Rumah-rumah tadi disebut sebagai pos komando dan dapur umum pasukan PKI. Kemudian, dibangunlah Monumen Pancasila Sakti untuk menghormati jasa ketujuh pahlawan tadi.
Testimonial: Hartono (48), warga Lubang Buaya, sudah tak asing lagi dengan cerita penampakan di sekitar lokasi museum dan sumur. Dia banyak mempunyai teman yang bercerita pernah melihat sosok kuntilanak bila melewati daerah Lubang Buaya di malam hari. Namun dia tak pernah menyaksikan sendiri. Seorang petugas penjaga loket Sumur Maut yang tidak mau disebutkan namanya mengaku pernah mendengar suara derap sepatu boots seperti tentara yang sedang berbaris di suatu malam
9. TPU JERUK PURUT
Lokasi: Kelurahan Jeruk Purut, Jak-Sel
Fenomena: Pocong, tuyul, kuntilanak, kuntilanak-laki, and if you’re lucky , Pastur Kepala Buntung.
Sejarah: Pada tahun 1986, seorang penjaga makam TPU Jeruk Purut yang sedang jaga malam melihat sesosok pastur tak berkepala melintas di antara makam. Pastur itu menenteng kepalanya sendiri dan di belakangnya, ikut seekor a n j i n g. Konon, pastur ini “salah pulang”. Ia mencari-cari makamnya yang sebenarnya berada di unit Kristen TPU Tanah Kusir, sedangkan di TPU Jeruk Purut hanya ada unit Islam. Sapri Saputra, penjaga makam yang melihat pastur kepala buntung itu, hingga kini masih menjaga makam dan dianggap kuncen atau orang yang dituakan di TPU Jeruk Purut. Kesaksian Bapak Sapri ini kemudian menyebar luas se-Jakarta dan hingga kini “Sang Pastur Kepala Buntung” menjadi legenda horor di Jeruk Purut. Konon, jika Anda ingin menemui pastur legendaris ini, Anda harus datang pada malam Jumat dengan jumlah ganjil (sendiri atau bertiga).
Testimonial: Sejak kecil, Asmari (34), juniornya Bapak Sapri, telah terbiasa tinggal di areal pemakaman Jeruk Purut. Ayahnya adalah pegawai Pemda
yang bekerja di sana . Semenjak lulus SD (1986), Asmari menjadi pengurus makam non-karyawan TPU Jeruk Purut mengikuti jejak ayahnya. Menurut Asmari, pengalaman bertemu dengan makhluk-makhluk gaib merupakan hal yang biasa baginya; mulai dari pocong, tuyul, kuntilanak, kuntilanak laki, dan lain-lain. Akan tetapi, hingga saat ini dia belum pernah bertemu dengan Sang Pastur Kepala Buntung. “Yang paling jahil itu kuntilanak-laki, ” tutur Asmari.
Ketika sedang ronda, Asmari pernah ditimpuki kerikil dari atas pohon melinjo oleh makhluk ini. Tapi, dari semua pengalaman Asmari bertemu dengan makhluk gaib, yang paling menarik adalah ketika bertemu dengan tuyul. Pada suatu hari menjelang malam di tahun 1986, Asmari hendak pulang ke rumah bersama ayahnya.
Mereka melihat seorang anak kecil telanjang bulat berlarian di antara makam sambil tertawa-tawa. Anak itu lalu berteriak meminta uang pada Asmari. Asmari heran karena anak itu tak dikenalnya, sementara ia mengenal semua penduduk di kampung belakang Jeruk Purut. Dulu memang hanya ada satu kampung yang penduduknya tidak terlalu banyak. Ketika ditanya latar belakangnya, anak kecil mi malah lari ke dalam keramat, sebuah rumah makam tradisional Betawi. Asmari mengikutinya hingga ke dalam keramat dan, bisa ditebak, anak itu menghilang.
10. RS DI JALAN SALEMBA
Lokasi: RS di Jln. Salemba, Jak-Pus
Fenomena: Suster ngesot
Sejarah: Konon di sinilah asal-usul Suster Ngesot. Selai itu, banyak juga kasus penampakan yang terjadi di bangunan rumah sakit yang cukup tua ini.
Testimonial: Menurut petugas Secure Parking yang tidak mau disebutkan namanya, setiap malam sekitar pukul 2 pagi, sering ada yang mengetuk pos pintu masuk yang terletak di dekat rumah duka. Namun ketika dicek, tidak ada siapa-siapa. Di UGD sering terdengar bunyi orang main air, ketika dicek juga tidak ada siapa-siapa. Para satpam yang berjaga malam pernah menemui sosok perempuan. Ketika melihat sosok ini, mereka seperti tersihir dan tidak bisa berteriak atau lari hingga perempuan ini lewat.

Kata - Kata bijak dan Motivasi yg bisa mengubah hidup anda.. (cukup 5 menit)



Pembukaan


Dunia itu simpel kalau hati kita juga simpel, siapa menyulikan segala sesuatu maka semuanya menjadi sulit, begitupun sebaliknya.

Hidup itu indah kalau hati dan pikiran kita selalu menyimpulkan segala sesuatu dengan indah!

Percayalah jika anda menganggap masalah anda yang sebesar apapun bukan apa apa bagi anda... Niscaya masalah itu akan hilang dengan sendirinya.

Hidup itu anugerah begitupun masalah itu juga anugerah... Semakin sulit masalah anda, anda semakin pintar mengatasinya dan anda akan layak menerima penghargaan... Hidup anda akan bermakna selama anda bisa mengatasi masalah dan mendapat masalah baru... Anda akan jauh lebih kuat senantiasa.

Kesejahteraan, kekayaan, kesehatan adalah anugerah, bukan sekedar kerja keras. Percayalah orang yang berpasrah pada Tuhan dalam perjuangannya akan menuai kemenangan.

Tidak pernah ada sesuatu yang akan melemahkan diri kita kalau kita selalu mampu memberdayakan seluruh potensi kita.

Kita memang tidak akan bisa menentukan kapan dan bagaimana kita pergidari dunia ini. Kapan dan bagaimana kita pergi dari dunia ini adalah sesuatu yang diluar kontrol kita sebagai manusia. Karena itu, akan jauh lebih baik jika kita memfokuskan pikiran dan usaha kita ke hal-hal yang di dalam kontrol kita sebagai manusia. Bagaimana kita menjalani hidup kita sekarang adalah sesuatu hal dimana kita memiliki kontrol penuh.

Mulai kata - kata bijaknyanya gan..


Quote:
  1. “Barangsiapa yang sanggup mengendalikan masa lalunya niscaya ia akan dapat mengendalikan masa depannya dan barangsiapa yang sanggup mengendalikan masa depannya maka ia dapat mengendalikan masa lalunya”
  2. "Jadi, keberhasilan, kegagalan, kesenangan, dan kesedihan seseorang bergantung pada apa yang ia serap selama hidupnya. Kebodohan masing-masing manusia-lah yang membuatnya terbelakang, tidak maju berkembang menuju kesempurnaan. Dan ini hanya dapat diserap oleh ilmu Ilahi. Karena realitas yang lebih tinggi hanya dapat dicapai melalui ilmu ini.!"
  3. "Peduli apapun kemampuan yang kamu miliki, asal kamu selalu berusaha dan rajin mengasah kemampuanmu, maka kamu akan mencapai hasil yang tinggi dari kemampuanmu!"
  4. "Ketika anda menemui jalan buntu, bolehlah anda berhenti sejenak untuk mengatur nafas, mengukur kemampuan dan menentukan arah yang tepat. Namun, sekecil apa pun, langkah maju harus diambil. Jangan surutkan langkah bila anda telah teguh pada pendirian. Keraguan takkan mendorong anda ke puncak keberhasilan."
  5. "Kuda mungkin berlari kencang karena lecutan cemeti yang menyakitkan. Kritik bukanlah lecutan cemeti. anda melaju bukan karena kritik apalagi kecaman. Namun karena anda yakin berjalan di atas jalan keberhasilan dan kebenaran. Jadi hanya orang bodohlah yang tak mau menerima kritik yang buruk sekalipun. Dan juga orang bod...oh pula yang menjadi lemah karena kritikan."
  6. "Janganlah kita hanya menumpuk cita cita, menambah khazanah pengetahuan, tanpa mencoba dan mengimplementasikannya maka kita hanya menabung keinginan yang tak akan menjadi nyata."
  7. "Janganlah menjadi manusia yang suka menyalahkan orang lain, suka menyalahkan nasib, suka menyalahkan dunia, Suka menyalahkan Tuhan. Apa yang kamu alami dalam hidupmu sesungguhnya akibat perbuatan dirimu sendiri. Tanpa disadari atau tidak efek setiap perbuatanmu dalam hidup sekarang dan sebelumnya, kecil atau besar itu akan mempengaruhi hidup kamu nanti."
  8. "Apa yang kamu bangun dengan berlandaskan nilai kebenaran, tidak akan pudar walaupun begitu banyak tantangan menghadang, kamu akan melewati marabahaya. Dan apa yang kamu bangun tidak mudah runtuh."
  9. "Kebahagiaan yang kita cari, damai sejahtera dan kebahagiaan yang sejati dan lestari, hanya bisa dicapai melalui pensucian pikiran-pikiran kita. Hal ini mungkin jika kita memotong akar penyebab dari semua penderitaan dan kepedihan – ketidak-tahuan kita yang mendasar."
  10. "Petarung yang jatuh bukan berarti pasti kalah, namun petarung yang tidak mampu bangkitlah yang kalah dalam pertandingan. Kamu akan mengalami kegagalan dalam hidup, itu pasti! Tapi kegagalan bukan akhir dari segalanya, selama kamu bisa bangkit lagi!"
  11. "Hadapi kemenangan dan kekalahan, kesuksesan dan kegagalan dengan sama baiknya, maka kamu akan menjadi manusia yang dimenangkan. Dalam kegagalanpun kamu berhasil, dalam kekalahanpun kamu menang. Selalu bersyukur akan apapun yang terjadi."
  12. "Hidup bagaikan mimpi, seindah apapun, begitu bangun semuanya sirna tak berbekas. Rumah mewah bagai istana, harta benda yang tak terhitung, kedudukan, dan jabatan yg luar biasa, namun...Ketika nafas terakhir tiba, sebatang jarum pun tak bisa dibawa pergi. Apalagi yang mau disombongkan. Hiduplah dengan lebih rendah hati."
  13. "Pantaskah anda mengeluh ketika mengalami kesulitan hidup? Padahal anda telah dikaruniai sepasang lengan yang kuat untuk mengubah dunia. Layakkah anda patah semangat, Padahal anda telah dianugerahi kecerdasan yang memungkinkan anda membenahi segala sesuatunya."
  14. "Bisa memandang secara positif setiap masalah yang muncul dari kacamata kelemahan kita dahulu, bukan pada kesalahan orang lain, maka kita akan mudah mendapatkan solusi yang terbaik dalam memecahkan problem itu."
  15. "Jika kamu senang pada kebaikan orang lain, Kamu akan selalu melihat kebaikan dan menjadi bagian dari kebaikan orang lain. Berbahagialah orang yg selalu melihat kebaikan orang lain. Karena dengan demikian dia akan menilai orang lain dengan jauh lebih jujur."
  16. "Dalam hidup selalu ada halang dan rintang, tidak pernah ada kehidupan yang selalu mulus. Hadapilah selalu setiap persoalanmu dengan lebih tenang, lebih siap, lebih sabar, lebih sigap dan lebih dewasa sehingga kamu selalu dimampukan untuk siap menghadapi setiap persoalan. Kamu akan selalu dimampukan bila kamu selalu memberdayakan seluruh potensimu."
  17. "Orang yang berbuat jahat,meskipun bencana belum datang tetapi rezeki telah menjauhinya. Orang yang berbuat baik,meskipun rezeki belum datang tetapi bencana telah menjauhinya."
  18. "Orang-orang gagal yang mengerti di setiap kegagalan pasti mengandung nilai pendidikan. Dan orang-orang gagal yang berani menatap setiap kegagalannya dengan kepala tegak, siap belajar dan berusaha, belajar dan berusaha lagi, bangkitlah dan bangkit lagi, adalah mereka yang telah siap menjadi dewasa dan sukses secara utuh."
  19. "Hari hari yang kau lewati dalam hidupmu adalah fondasi-fondasi yang akan menjadi kuat menopang hari besokmu jika kau membangunnya diatas tanah tekad dan keyakinan yang teguh."
  20. "Dalam hidup,terkadang kita lebih banyak mendapatkan apa yang tidak kita inginkan. Dan ketika kita mendapatkan apa yang kita inginkan, akhirnya kita tahu bahwa yang kita inginkan terkadang tidak dapat membuat hidup kita menjadi lebih bahagia."
  21. "Sebab kuat itu bukan pada saat kita bisa mendapatkan, namun saat kita bisa memberi. Kuat bukan saat kita bisa memenangkan segala kompetisi dalam hidup, tapi saat kita jatuh lalu bangkit kembali untuk bertahan dan melanjutkan perjuangan."
  22. "Ingatlah bahwa kehidupan selalu bergerak, dan setiap perubahan terjadi atas suatu alasan. Waktu anda melihat batasan sebagai kesempatan, dunia akan menjadi tempat bebas hambatan. Begitu bermaknanya hidup!"
  23. "Bermimpilah tentang apa yang ingin kamu impikan, pergilah ke tempat-tempat kamu ingin pergi, jadilah seperti yang kamu inginkan, dan luaskan pikiranmu senantiasa, karena kamu hanya memiliki satu kehidupan dan satu kesempatan untuk melakukan hal-hal yang ingin kamu lakukan. Dan hidup sungguh terlalu sayang untuk dilewat...kan."
  24. "Lepaskan masa lalu, biarkanlah ia pergi. Kamu mungkin saja telah kehilangan segala yang tidak seorangpun patut mengalaminya dalam hidup ini. Jika kamu ingin hidup berkemenangan, kamu harus berani tidak menjadikan masa lalu sebagai alasan atas sikap burukmu selama ini, atau membenarkan tindakanmu untuk tidak mengampuni seseorang."
  25. "Sesungguhnya manusia dibebaskan untuk berbuat apa saja, namun jika manusia berbuat jahat maka hukum karma akan bekerja, mereka akan menerima akibatnya. Sang pencipta bukanlah tidak manusiawi, manusia sudah diberikan tubuh dan otak, perbuatan manusialah yang mengakibatkannya mendapatkan karma buruk!"
  26. "Jangan mengasihani orang yang membutuhkan pertolongan, tapi bertindaklah dengan langsung menolong. Kasihanilah orang yang ragu2 memberikan pertolongan bagi orang yang memerlukan. Karena keraguannya menutup berkat yang kelak harus diterimanya. "
  27. "Saya boleh saja terjatuh beberapa kali dalam hidup ini, tetapi tetapi saya tidak akan terus tinggal dibawah sana. Kita semua menghadapi tantangan dalam hidup ini . Kita semua pasti mengalami hal-hal yang datang menyerang kita. Kita boleh saja dijatuhkan dari luar, tetapi kunci untuk hidup berkemenangan adalah ...belajar bagaimana untuk bangkit lagi dari dalam."
  28. "Jangan terlalu perhitungkan kesalahan orang. Jangan hanya mau menang sendiri. Jangan menyakiti hati orang lain. Belajarlah tiada hari tanpa kasih. Selalu berlapang dada dan mengalah. Hidup ceria, bebas leluasa...Tak ada yang tak bisa di ikhlaskan....Tak ada sakit hati yang tak bisa dimaafkan. Tak ada dendam yang tak bisa terhapus..."
  • "Berusahalah memilih untuk berbahagia hari ini. Kamu tidak harus menunggu sampai semua persoalanmu terselesaikan. Kamu tidak harus menunda kebahagiaan sampai kamu mencapai semua sasaranmu. Tuhan ingin kamu berbahagia apapun kondisimu, itulah ucapan syukurmu atas anugerah yang paling besar yang sudah Tuhan berikan untukmu: Hidup."
  • Lanjutan gan.

    Quote:
    1. "Jangan selalu melihat HASIL dari apa yang sudah kamu lakukan. Belajarlah untuk concern hanya pada proses, fokus dan lakukan sebaik baiknya seluruh proses dalam hidupmu maka kamu tak akan pernah kecewa dengan HASIL-nya, bila belum berhasil teruslah berusaha, jangan berharap segala sesuatunya itu harus seperti makan cabe-langsung pedas."
    2. "Orang yang bertanggung jawab akan melaksanakan kewajibannya dengan sungguh-sungguh. Kalau melakukan kesalahan, dia berani mengakuinya. Ketika mengalami kegagalan, dia tidak akan mencari kambing hitam untuk disalahkan. Bahkan kalau dia merasa kecewa dan sakit hati, dia tidak akan menyalahkan siapapun. Dia menyadari bahwa dirinya sendirilah yg bertanggung jwb atas apapun yg dialami n dirasakannya.."
    3. "Jika yang tersisa hanya kelelahan saja dari hari yang kamu jalani hari ini, bersyukurlah. Karena masih banyak yang masih berlelah2 hanya demi sesuap nasi."
    4. "Jika kamu tidak memiliki apa yang kamu sukai, maka sukailah apa yang kamu miliki saat ini. Belajar menerima apa adanya dan selalu berpikir positif."
    5. "Hidup manusia hanya sementara, tidak tahu besok atau lusa masuk liang lahat, untuk apa menyombongkan materi dan kemampuan diri? Jadilah manusia yang rendah hati dan selalu bersahabat dengan siapapun."
    6. "Orang sering "Melempar Batu" diperjalanan kita. Tergantung kita, mau menghindar dari lemparan batu itu atau malah batu itu membunuh kita". Mungkin banyak orang syirik atau iri melihat kemajuan kita. Jangan kita menjadi patah semangat dan terpuruk. Tapi kita harus menjadikan batu sandungan sebagai sarana latihan memperkuat diri."
    7. "Setiap orang pasti menghadapi masalah, dan banyak orang yang mempunyai masalah lebih besar dan lebih sukar daripada masalahmu. Jangan pernah merasa masalahmu paling besar dan tidak bisa diatasi. Itu akan melemahkan jiwamu dan membuatmu patah semangat."
    8. "Jalan mulus dan lurus tidak akan pernah menghasilkan PENGEMUDI yang hebat.. Laut tenang tdk akan menghasilkan PELAUT yang tangguh..Langit cerah tidak akan menghasilkan PILOT yang handal.. Hidup yg tdk ada masalah tdk akan membuat ORANG menjadi kuat.."
    Harapan ane buat kita semua..
    "Semoga kamu mendapatkan kebahagiaan yang cukup untuk membuatmu baik hati, cobaan yang cukup untuk membuatmu kuat, kesedihan yang cukup untuk membuatmu manusiawi, pengharapan yang cukup untuk membuatmu bahagia dan uang yang cukup untuk menolong banyak orang!"