Minggu, 07 Agustus 2011

Melawan Arus..



29
062010

Hiduplah dengan melawan arus….!!!“, itulah sepenggal kalimat yang saya dapatkan dari seorang narasumber pagi ini lewat percakapan disebuah radio swasta di Jakarta. Ternyata hidup melawan arus itu lebih enjoy, dalam artian setidaknya kita tidak akan terbebankan oleh beban hidup dan segala permasalahan yang ada didalamnya. Hidup kita dapat menjadi maksimal dan berkualitas, dan tidak mudah stress.
Misalnya kita ambil contoh simpel saja dalam keseharian hidup kita yang sering kita jumpai yakni masalah kemacetan dijalan raya. Pernahkah kita terlintas dalam alam pikiran kita untuk sesekali mencari jalan alternatif untuk menghindarinya???..atau malah kita termasuk orang yang selalu “konsisten” terhadap jalan yang kita lalui dengan resiko ya itu tadi  terkena dampak kemacetan :) . Jikalau kita termasuk orang yang terakhir disebutkan, maka bersiaplah tidak menikmati hidup. Dan sebaliknya apabila kita tergolong seseorang yang suka bereksperimen dengan melawan arus tentunya kita akan banyak mendapatkan warna hidup yang terasa lebih indah, mudah, dan menyenangkan…Setelah saya simak dan coba renungkan sejenak ternyata ada benarnya juga.
Sudah banyak penemuan-penemuan fantasis hasil dari melawan arus.
Penemuan pesawat terbang adalah salah satu diantaranya. Burung besi bernama pesawat terbang memang bukan barang aneh lagi di zaman modern ini. Ternyata, perjalanan sejarah pesawat terbang dari pertaman kali dibuat hingga tercipta pesawat terbang masa kini dengan segala kecanggihannya telah cukup panjnag yaitu 100 tahun. Sejarah itu dimulai ketika seabad silam Orville Wright berhasil menerbangkan sebuah pesawat kecil di North Carolina, Amerika Serikat. Namun, penerbangan itu Cuma berlangsung selama 12 menit. Walau hanya sebentar ini merupakan penerbangan pertama dengan pesawat terbang bermotor. Selain itu, penerbangan perdana ini juga merupakan moment penting yang membuka jalan menuju era penerbangan modern. Walau bentuknya masih sangat sederhana, pesawat ini merupakan buah pemikiran mendalam dengan serangkaian uji coba yang dilakukan selama tiga tahun. Pesawat dengan empat sayap ini juga merupakan buah dari kecintaan Orville dan saudaranya Wilbur Wright pada segala hal yang terbang di udara.
Yap, melawan arus…bagaimana sebuah benda dapat terbang tinggi ke angkasa melawan gaya gravitasi bumi.  Bagaimana alam mengajarkan kita hidup yang tidak monoton, melihat dunia dari angkasa akan lebih membuat kita merasa yakin betapa indahnya mahakarya sang pencipta Allah SWT.
Bahkan sejak zaman para nabi dan rasul Allah tlah mengajarkan bagaimana cara hidup dengan melawan arus. Dengan bangun ditengah malam dan melaksanakan salat tahajud disaat orang lain tertidur pulas. Salat malam pun diyakini mendatangkan banyak manfaat selain doa yang kita panjatkan langsung didengar oleh Allah SWT, ternyata gerakan salat malam pun dapat menyehatkan badan kita.
Dr. Bahar Azwar, SpB-Onk, seorang dokter spesialis bedah-onkologi ( bedah tumor ) lulusan FK UI dalam bukunya “ Ketika Dokter Memaknai Sholat “ mampu menjabarkan makna gerakan sholat.  Sholat Malam Malam hari biasanya dingin dan lembab. Kalau ditanya, paling enak tidur di waktu tersebut. Banyak lemak jenuh yang melapisi saraf kita hingga menjadi beku. Kalau tidak segera digerakkan, sistem pemanas tubuh tidak aktif, saraf menjadi kaku, bahkan kolesterol dan asam urat merubah menjadi pengapuran. Tidur di kasur yang empuk akan menyebabkan urat syaraf yang mengatur tekanan ke bola mata tidak mendapat tekanan yang cukup untuk memulihkan posisi saraf mata kita. Jadi sholat malam itu lebih baik daripada tidur. Kebanyakan tidur malah menjadi penyakit. Bukan lamanya masa tidur yang diperlukan oleh tubuh kita melainkan kualitas tidur. Dengan sholat malam, kita akan mampu mengendalikan urat tidur kita.
Selain itu, gerakan salatnya pun memberikan manfaat pula mulai dari  Berdiri lurus adalah pelurusan tulang belakang, dan menjadi awal dari sebuah latihan pernapasan, pencernaan dan tulang.
Takbir merupakan latihan awal pernapasan. Paru-paru adalah alat pernapasan. Paru kita terlindung dalam rongga dada yang tersusun dari tulang iga yang melengkung dan tulang belakang yang mencembung. Susunan ini didukung oleh dua jenis otot yaitu yang menjauhkan lengan dari dada (abductor) dan mendekatkannya (adductor). Takbir berarti kegiatan mengangkat lengan dan merenggangkannya, hingga rongga dada mengembang seperti halnya paru-paru. Dan mengangkat tangan berarti meregangnya otot-otot bahu hingga aliran darah yang membawa oksigen menjadi lancar.
Gerakan ruku’, memperlancar aliran darah dan getah bening ke leher oleh karena sejajarnya letak bahu dengan leher. Aliran akan semakin lancar bila ruku’ dilakukan dengan benar yaitu meletakkan perut dan dada lebih tinggi daripada leher. Ruku’ juga mengempiskan pernapasan. Pelurusan tulang belakang pada saat ruku’ berarti mencegah terjadinya pengapuran. Selain itu, ruku’ adalah latihan kemih (buang air kecil) untuk mencegah keluhan prostat. Pelurusan tulang belakang akan mengempiskan ginjal. Sedangkan penekanan kandung kemih oleh tulang belakang dan tulang kemaluan akan melancarkan kemih. Getah bening (limfe) fungsi utamanya adalah menyaring dan menumpas kuman penyakit yang berkeliaran di dalam darah.
Sujud Mencegah Wasir Sujud mengalirkan getah bening dari tungkai perut dan dada ke leher karena lebih tinggi. Dan meletakkan tangan sejajar dengan bahu ataupun telinga, memompa getah bening ketiak ke leher. Selain itu, sujud melancarkan peredaran darah hingga dapat mencegah wasir. Sujud dengan cepat tidak bermanfaat. Ia tidak mengalirkan getah bening dan tidak melatih tulang belakang dan otot. Tak heran kalau ada di sebagian sahabat Rasul menceritakan bahwa Rasulullah sering lama dalam bersujud.
Duduk di antara dua sujud dapat mengaktifkan kelenjar keringat karena bertemunya lipatan paha dan betis sehingga dapat mencegah terjadinya pengapuran. Pembuluh darah balik di atas pangkal kaki jadi tertekan sehingga darah akan memenuhi seluruh telapak kaki mulai dari mata kaki sehingga pembuluh darah di pangkal kaki mengembang. Gerakan ini menjaga supaya kaki dapat secara optimal menopang tubuh kita.
Dan terakhir gerakan salam yang merupakan penutup sholat, dengan memalingkan wajah ke kanan dan ke kiri bermanfaat untuk menjaga kelenturan urat leher. Gerakan ini juga akan mempercepat aliran getah bening di leher ke jantung….Subhannlh. :)ternyata begitu besar manfaat yang kita dapatkan dari salat malam.
Melawan arus memang terasa berat dilakukan bahkan konsekuensinya kita akan dikatakan “aneh”, “ga tahu malu”,  dan lain sebagainya.  Namun jika dengan melawan arus kita menjadi lebih bermanfaat kenapa tidak???…sedangkan nabi Nuh As. pun pernah dicemooh oleh umatnya ketika membuat sebuah bahtera disaat musim kemarau?? kenapa harus minder dan menjadi tidak percaya diri???.  Berani tampil dalam sebuah persentasi, menjelaskan, dan menjawab sebuah pertanyaan yang dilemparkan merupakan sikap yang tidak semua orang mampu untuk melakukannya. Jika kita mampu melakukan hal tersebut , maka sudah dapat dikatakan bahwa kita sudah melawan arus diri kita sendiri untuk meninggalkan rasa tidak percaya diri, malu, serta minder…
Yuk’s mulai sekarang kita belajar hidup melawan arus agar hidup kita menyenangkan dan jauh lebih baik….. :)